Source: LoggaWiggler
Vitamin C memiliki banyak manfaat. Selain berperan penting dalam pembentukan kolagen yang mempercepat peremajaan kulit serta mencegah penuaan dini; Vitamin C juga berfungsi untuk meningkatkan daya tubuh (imun) dan mengandung antioksidan. Dengan begitu Vitamin C dapat menghambat pertumbuhan sel kanker serta mengurangi efek kemotrapi. Berikut buah yang memiliki kandungan vitamin C tertinggi, sebagai rekomendasi untuk anda konsumsi.
1. Jambu biji
Source: Bren Buenaluz
Mungkin anda berpikir bahwa jeruk adalah buah dengan vitamin C tertinggi, padahal jambu biji lah yang memiliki kandungan vitamin C tertinggi. Dalam setiap 100 gram jambu biji terkandung 200 hingga 400 miligram Vitamin C yang memenuhi lebih dari 350% kebutuhan harian tubuh akan vitamin C. Jambu biji juga kaya akan serat yang bisa membantu anda menurunkan berat badan.
2. Leci
Source: THOR
Buah yang umumnya ditemui dalam bentuk sirup ini mengandung sekitar 132 mg Vitamin C disetiap 100 gram buah nya. Leci mengandung polifenol yang menangkal radikal bebas, serta menjaga keseimbangan cairan tubuh. Selain vitamin C, leci juga mengandung vitamin B kompleks dan flavonoid yang melindungi tubuh dari serangan sel kanker.
3. Pepaya
Source: jar []
Pepaya mengandung 60 mg – 85 mg Vitamin C dalam setiap 100 gram potongan buahnya. Pepaya juga mengandung serat yang baik untuk menurunkan kolesterol buruk, dan sangat baik untuk memperlancar pencernaan. Selain itu mengandung zat yang membantu menyembuhkan infeksi pada lambung dan usus besar. Pepaya juga sering digunakan sebagai bahan perawatan kulit, karena kandungan antioksidannya dapat mempercepat peremajaan kulit, dan mencegah penuaan dini.
4. Stoberi
Source: Chris
Buah yang tumbuh di wilayah bersuhu dingin ini mengandung 60 mg – 85 mg Vitamin C di setiap 100 gram buahnya. Meskipun kecil buah ini memiliki banyak manfaat bagi tubuh anda. Stoberi dapat membantu anda menjaga kesehatan kulit, kuku dan rambut anda agar selalu terlihat segar dengan kandungan biotin dan antioksidannya. Zat antosian yang terkandung dalam buah ini juga dapat membantu meningkatkan fungsi otak. Kandungan potassium, magnesium serta vitamin K dari stroberi mampu mencegah penyakit tulang.
5. Jeruk
Source: Frédérique Voisin-Demery
Jeruk sudah dikenal sebagai buah dengan kandungan vitamin C yang tinggi. Buah ini memiliki kandungan vitamin C sebanyak 30 mg – 90 mg dalam setiap 100 gramnya. Kandungan vitamin C tertinggi ada pada Jeruk Bali, baru setelah itu lemon serta jenis jeruk lainnya. Buah jeruk baik untuk menjaga kesehatan jantung. Kandungan bonafoid pada jeruk bali mempu mencegah kanker payudara. Lemon mampu membantu mengatasi ganguan pernapasan, termasuk mencegah kambuhnya penyakit asma.
6. Nanas
Source: Kyle McDonald
Nanas memiliki kandungan vitamin C sebanyak 45 mg – 80 mg dalam setiap 100 gram potongan buahnya. Nanas juga mengandung enzim bromelin yang befungsi sebagai anti peradangan, mempercepat penyembuhan luka, serta membantu penyembuhan nyeri pada otot, seperti ketika cedera.
7. Kiwi
Source: Moyan Brenn
Meskipun merupakan buah impor, tapi kiwi cukup mudah didapatkan di negara ini. 100 gram buah kiwi mengandung 60 mg – 90 mg vitamin C, yang bisa memenuhi hingga 150% kebutuhan harian tubuh akan vitamin C. Selain vitamin C, kiwi juga mengandung Vitamin A, E dan K, serta berbagai mineral yang sangat bermanfat bagi kesehatan tubuh. Kiwi kaya akan omega 3 yang dapat menurunkan resiko penyakit jantung dan stroke. Kalium pada kiwi juga membantu mengatur tekanan darah pada tubuh anda.
8. Mangga
Source: tomatoes and friends
Mangga mengandung 35 mg – 60 mg Vitamin C di setiap 100 gram buahnya. Selain mengandung vitamin C yang membantu menjaga kesehatan kulit serta menurunkan kolesterol buruk; kandungan Vitamin A pada mangga juga cukup tinggi. Sehingga dapat membantu menjaga kesehatan mata anda, serta menurunkan resiko rabun senja. Polifenol pada mangga juga dapat melindungi anda dari kanker payudara.
9. Markisa
Source: Andy Rogers
Buah yang juga sering dijumpai dalam bentuk sirup ini memiliki kandungan vitamin C sebanyak 30 mg – 70 mg dalam tiap 100 gram buahnya. Kandungan vitamin C nya baik untuk menjaga kesehatan kulit, menangkal radikal bebas, serta mencegah penuaan dini. Selain mampu menjaga imun tubuh, markisa juga dapat mencegah kanker paru-paru.
10. Tomat
Source: Amanda Slater
Baik tomat buah maupun tomat sayur, memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Yaitu 13 mg – 30 mg per 100 gramnya, yang dapat memenuhi lebih dari 22% kebutuhan vitamin C pada tubuh. Tomat mengandung licopen yang melindungi otot jantung serta menjada kadar kolesterol. Buah tomat juga rendah kalori, sehingga cocok untuk anda yang sedang diet.
Demikian kesepuluh buah yang tinggi kandungan vitamin C nya ini. Kandungan vitamin C pada buah yang segar dan belum terlalu matang lebih besar dari pada buah yang telah kisut dan terlalu matang. Sehingga ketika membeli buah, pastikan buah dalam keadan segar. Vitamin C juga larut dalam air, jadi cucilah buah sebelum dikupas. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar